Purwokerto,16 Mei 2024-Mahasiswa Arsitektur Universitas Islam Negeri (UIN) Saizu Purwokerto melakukan kunjungan ke Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Banyumas. Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa mengenai pentingnya arsip dan perpustakaan dalam mendukung proses pembelajaran dan riset.

Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa diajak untuk melihat langsung proses pengelolaan arsip dan koleksi perpustakaan, serta berkeliling untuk melihat ruangan-ruangan yang berisi berbagai macam buku. Mereka juga mendapatkan penjelasan mengenai cara-cara penyimpanan arsip yang baik dan benar serta bagaimana perpustakaan bisa menjadi sumber referensi yang kaya untuk berbagai macam penelitian, terutama dalam bidang arsitektur. Terdapat juga beberapa peninggalan benda-benda bersejarah, dan juga foto-foto reinkarnasi daerah Banyumasan yang bertujuan untuk mengenang sejarah daerah Banyumas.

Selain itu, kunjungan ini juga diharapkan dapat memperkuat hubungan antara lembaga pendidikan dan institusi pemerintah dalam upaya memajukan literasi dan penyimpanan dokumentasi di Kabupaten Banyumas. Mahasiswa dapat memahami lebih dalam mengenai peran vital arsip dan perpustakaan dalam mendukung keberlanjutan informasi dan pengetahuan.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana mahasiswa diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan bertanya langsung kepada petugas dinas mengenai berbagai hal terkait pengelolaan arsip,sejarah-sejarah daerah, dan perpustakaan.

Leave a Comment